Minggu, 22 Maret 2015

Cara Isi Nilai PKG dan PKKS Pada Aplikasi SIM PAK

Tugas penginputan nilai PKG ini dibebankan pada pengawas sekolah, dalam kriterianya pengawas mesti melakukan input guna sebagai salah satu syarat penerbitan SKTP nya diman harus kita ketahui.
Pengawas SD, Berasal dari Guru SD Mengawasi Satuan Pendidikan minimal 10 SD atau 60 Guru SD (kecuali daerah khusus) Pengisian  beban tugas kepengawasan melalui aplikasi Sim Tunjangan Profesi Sekolah yang sudah diawasi oleh satu pengawas tidak boleh diawasi oleh pengawas lain.

Begitupun pada jenjang selanjutnya Pengawas Mapel SMP :
Berasal dari Guru SMP Mengawasi minimal 40 Guru sesuai dengan bidang studinya
Pengisian  beban tugas kepengawasan melalui aplikasi Sim Tunjangan Profesi
Guru yang sudah diawasi oleh satu pengawas tidak boleh diawasi oleh pengawas lain Jika tidak dapat memenuhi 40 guru dapat diberi tugas tambahan sebagai pengawas Satuan Pendidikan.
[Baca Pemetaan Pembagian Tugas Pengawas untuk penerbitan SKTP]

PKG atau penilaian kinerja guru yang telah dikerjakan tim penilai atau Kepala Sekolah disekolah  masing-masing hasilnya diserahkan pada pengawas sekolah untuk di inputkan pada aplikasi sim penilaian angka kredit yang telah di berikan user dan paswordnya oleh operator sim tunjangan dinas.
Aplikasi sistem penilaian angka kredit kemdikbud

Cara Isi/Input Nilai PKG pada aplikasi SIM PAK, namun sebelumnya kenali dahulu menu-menu yang tersedia:
Aplikasi ini memiliki 7 menu utama sebagai kunci sebagai berikut :
    
Dashboard- memuat resume hasil penilaian ( jumlah guru, guru yang sudah dinilai, progres )   
Data Guru- memuat data guru binaan pengawas   
Unduh Form-pada menu ini pengawas dapat mengunduh format PKG   
Data PKG- memuat data tentang PKG   
Cetak PK- pengawas dapat mencetak/menyimpan hasil input PKG   
Ubah Profil   
Logout
Cara Isi Nilai PKG dan PKKS Pada Aplikasi SIM PAK
Sedikit tampilan pada halaman yang muncul pada setelah login, untuk cara isi nilai PKG/PKKS adalah sebagai berikut:
Kunjungi laman aplikasi SIM PENILAIAN ANGKA KREDIT klik disini

Login dengan user dan akun pengawas yang telah diberikan. Untuk melakukan isi data Nilai PKG dan PKKS maka klik menu data guru
1. Pilih data Guru yang ingin dinilai klik tepat pada nama dan NUPTK nya
2. Kolom tersebut akan berubah warna jika sudah klik Data PKG
3. Isi data PKG pada bagian yang tersedia
4. Pilih Edit Rincian jika mungkin ingin melakukan penilaian pada guru yang memiliki tugas tambahan sebagai kepala sekolah atau wakil kepala sekolah/kepala laboratorium atau kepala perpustakaan.

Cara Isi Nilai PKG dan PKKS Pada Aplikasi SIM PAK
Jika nilai sudah tersimpan tapi belum muncul, silahkan klik hitung kemudian simpan. Menu hitung dan simpan ada di pojok kanan bawah seperti pada gambar di atas.

Referensi artikel from cara-data

Load disqus comments

0 komentar